Asbabun Nuzul Surat ath Thuur - KHQ. Shaleh dkk



سورة الطور 30

أَمْ يَقُولُونَ شَاعِرٌ نَتَرَبَّصُ بِهِ رَيْبَ الْمَنُونِ (30)

Terjemahan Surat ath Thuur 30

30. Bahkan mereka mengatakan: “Dia adalah seorang penyair yang kami tunggu-tunggu Kecelakaan menimpanya”.
Asbabun Nuzul Surat ath Thuur ayat, KHQ. Shaleh dkk, Terjemahan Surat ath Thuur ayat

--------------------

Asbabun Nuzul Surat ath Thuur 30

Diriwayatkan oleh Ibnu Jarir yang bersumber dari Ibnu ‘Abbas bahwa kaum Quraisy berkumpul di Darun Nadwah memperbincangkan Nabi Muhammad saw. Berkatalah seorang di antara mereka: “Masukkan saja dia (Muhammad) dengan terikat hingga mati, sebagaimana yang dialami oleh ahli syair terdahulu, Zuhair dan an-Nabighah, karena dia itu sama saja dengan mereka.” Ayat ini (ath-Thuur: 30) turun berkenaan dengan peristiwa tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar